Jumat, 12 Februari 2010

Fitur Baru Google

Mungkin sudah banyak sekali blog yang membahas mengenai google wave. Namun, karena berbagai pertanyaan dari teman-teman blogger saya memutuskannya untuk mempostingnya di blog ini. Berbicara mengenai era komunikasi baru google yang terlihat akan sangat menjanjikan. Bagi Anda yang baru saja tahu mungkin terlintas dibenak Anda sebuah pertanyaan, "Apa itu Google Wave dan Apa fungsinya?". Tenang saja karena Anda tidak sendirian karena banyak sekali orang yang belum kenal. Anda baca artikel ini dan Anda bisa mengenalkan pada teman Anda tentang Google Wave.

Apa Sebenarnya Google Wave?
Google Wave adalah alat komunikasi real-time. Google Wave menggabungkan beberapa fasilits google seperti email, instant message, wikis, web chat dan juga social networking. Anda juga bisa membangun sebuah project bersama teman Anda dan berkumpul bersama dalam satu wadah dengan fasilitas komunikasi yang sangat mudah. Google Wave adalah gagasan dari sebuah tim di Australia yang beranggotakan dua bersaudara Jens dan dan Lars Rasmussen serta pemimpin proyek adalah Stephanie Hannon. Ketiganya adalah pemain lama di google yang sebelumnya juga telah menjadi bagian dari Google Map. Google Wave memiliki banyak sekali fitur, dan ini adalah beberapa fiturnya:




Real-time, Anda bisa melihat apa yang teman Anda ketikkan. Benar-benar real-time, karakter per karakter seperti saat Anda mengetikkan sebuah postingan.

Embed, Waves bisa ditempatkan pada blog Anda.
http://cdn.mashable.com/wp-content/uploads/2009/05/embedsample.png

Aplikasi, Sama seperti facebook pengembang bisa membuat aplikasi untuk google wave.
Wiki Function, Pengeditan infoirmasi yang fleksibel. Dilihat semua orang dan Anda bisa menambahkan informasi secara cepat atau berkomentar.
OpenSource, Google Wave kode akan menjadi terbuka untuk semuanya. MEndorong berbagai inovasi lain.
Gadget, dilengkapi dengan berbagai gadget, bahkan hampir semua gadget di iGoogle akan bisa digunaka disini.
http://cdn.mashable.com/wp-content/uploads/2009/05/samplegadgets.png

Dan masih sangat banyak fitur google wave lain.

Akan lebih banyak lagi fitur google wave nantinya dan sekarang google wave masih dalam edisi terbatas.
Anda ingin mencobanya??

Request...
Untuk request penggunaan layanan ini silahkan langsung menuju ke link berikut ini:
https://services.google.com/fb/forms/wavesignup/

Sumber... dan Rujukan

Silahkan bagi yang ingin tahu lebih detail mengenai google wave baca di link-link berikut ini:
Mashable: Google Wave Guide
Whatisgooglewave.com

0 komentar:

Posting Komentar